Tiga tahun bersama dengan jajaran Sriwijaya FC, bukanlah waktu sebentar bagi Dr Victor Adrianto. Sebagai dokter tim, suka duka telah ia lalui bersama. Tentu, penyegaran yang dilakukan Manajemen Sriwijaya FC dengan melakukan perombakan pada posisi dokter tim.
Cukup sulit baginya untuk meninggalkan tim Laskar Wong Kito ini. Meski berat Victor mengaku tetap menerima dan mengucapkan terima kasih banyak untuk waktu bersama selama ini.
Dikatakan dokter yang berdinas di Rumah Sakit Bhayangkara Sumatera Selatan ini, dirinya menerima dengan lapang dada keputusan yang diambil oleh manajemen tim kebanggaan masyarakat Sumsel tersebut. Dirinya berharap kepada dokter yang menggantikannya mampu bekerja layaknya dokter tim.
"Aku serahkan tongkat estafet ini kepada dokter yang baru, dan saya berharap dia mampu bekerja layaknya dokter tim. Semoga SFC sukses selalu dikemudian hari," ujar Victor, Rabu (6/1/2016).
Sementara itu Sekretaris Tim SFC Achmad Haris mengatakan, dalam dunia sepakbola pergantian posisi bukanlah hal yang aneh lagi, dan memang sering terjadi. Bahkan, pemain, pelatih dan manajemen bisa saja sewaktu-waktu tergantikan.
"Kita ucapkan terima kasih kepada dokter Victor atas sumbangsihnya selama tiga musim terakhir ini, dan pada turnamen selanjutnya dokter tim akan dipegang oleh dr Ibadurrahman," ucap Sekretaris Tim SFC, Achmad Haris ketika dimintai konfirmasi, Rabu (6/1/2016).
"Pelatih, pemain, manajemen bisa datang dan pergi, hal ini sering terjadi. Serta, pergantian posisi dokter tim, semunya murni dikarenakan penyegaran di tim SFC," jelas Haris. (sripoku.com)